KEPALA MTsN 2 JEMBER HADIRI RAKERNAS MENUJU TRANSFORMASI KEMENTERIAN AGAMA TAHUN 2024

You are currently viewing KEPALA MTsN 2 JEMBER HADIRI RAKERNAS MENUJU TRANSFORMASI KEMENTERIAN AGAMA TAHUN 2024

MTsN 2 Jember

Hadir Sebagai Inspirasi


MTsN 2 Jember – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember  Ahmad Sruji Bahtiar didampingi segenap jajaran Rapat Pimpinan Lengkap (kepala dan pejabat) lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Jember turut menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) hari pertama pada Senin (5/2/2024) via Zoom Meeting bertempat di Aula Utama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember. Dalam momen ini tampak Kepala Subbag Tata Usaha Ahmad Tholabi, Kepala Seksi dan Penyelenggara Haji dan Umroh beserta kepala KUA, dan Kepala Madrasah Negeri se-Kabupaten Jember, termasuk Nur Aliyah M. Pd. sebagai kepala MTsN 2 Jember. Kegiatan ini berlangsung serentak seluruh satuan kerja Kementerian Agama Kabupaten/ Kota, pejabat Eselon I pusat, eselon II pusat, para pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri dan para Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi yang terpusat di Aula Gedung PLHUT Semarang dengan tema “Transformasi Kementerian Agama menuju Indonesia Emas 2045”. Rakernas ini dihadiri 290 peserta secara tatap muka di Semarang, sementara 10.024 unit kerja mengikuti pembukaan secara virtual (Virtual Meeting) dengan para Kepala Kankemenag Kab/Kota, Kepala Balai/Loka Diklat, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT), Kepala Madrasah, serta Kepala Kantor Urusan Agama (KUA). Acara tersebut akan digelar selama tiga hari yaitu tanggal 5-7 Februari 2024.

Kepala Kementerian Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas mengajak seluruh jajaran Kementerian Agama dari pusat hingga daerah agar melibatkan semua lapisan masyarakat dalam pelaksanaan program pembangunan bidang agama tanpa terkecuali. “Upaya melibatkan semua umat atau elemen masyarakat sangat penting, demi tercapainya suatu program yang lebih efektif, bermanfaat, dan tepat sasaran. Pembangunan bidang agama tidak hanya tugas pemerintah, tetapi juga masyarakat atau umat.” ungkap  Gus Men panggilan akrab beliau saat membuka Rakernas Kementerian Agama 2024 ini. Beliau mencontohkan upaya peningkatan kualitas pendidikan agama dan keagamaan dengan melibatkan stakeholder terkait berupa konsolidasi, agar memberi pelayanan terbaik melalui transformasi secara terstruktur dan menyeluruh dalam bentuk peningkatan sinergi dan kolaborasi, menggali informasi dan teknlogi, serta evaluasi kinerja yang diharapkan dapat memperkuat atau mensukseskan program kerja Kementerian Agama di masa depan. Menag mengapresiasi setiap kenaikan indeks kerukunan umat beragama dalam beberapa tahun terakhir yang terbagi dalam tiga dimensi yaitu toleransi, kesetaraan, dan kerja sama menjadi semakin cepat, terlebih jika melibatkan kritik/saran yang mendukung pembangunan secara merata menuju Indonesia emas 2045 dari semua elemen masyarakat.

Harapan Menag melalui presentasi secara langsung setiap unit kerja dalam momentum ini, dapat menjadi landasan merancang program unggulan, yang dapat dirasakan semua pihak, baik layanan keagamaan maupun pendidikan keagamaan dengan mengoptimalkan Transformasi Digital agar terus kerja keras dan kerja cerdas. Indonesia emas dapat terwujud jika semua pihak mampu menjaga kebragaman dan mempromosikan keharmonisan antaretnis, agama dan budaya sebagai landasan pokok kemajuan bangsa. Rakernas ini juga diapresiasi oleh ketua komisi VIII DPR Ashabul Kahfi, “Indonesia emas sebagai visi jangka panjang untuk menciptakan masyarakat adil, sejahtera, dan dapat berkontribusi secara global dalam berbagai bidang” ungkap Ashabul Kahfi. Upaya transformasi Kementerian Agama tersebut juga didukung Nur Aliyah sebagai kepala MTsN 2 Jember, “Dalam membangun komitmen kebersamaan, kolaborasi, support, dan inovasi bersama semua elemen masyarakat diperlukan semangat meningkatkan kualitas layanan, dan pembangunan keagamaan Indonesia, termasuk mencetak banyak prestasi di tingkat madrasah sebagai prasyarat bersiap menuju Transformasi Indonesia Emas tahun 2045” tandasnya. Kegiatan ini juga dihadiri pemateri yaitu Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas, Wakil Ketua Ombudsman RI Bobby Hamzar Rafinus, Deputi Bidang Pembangunan Manusia, Masyarakat, dan Kebudayaan Amich Alhumami, dan Deputi Bidang Perencanaan dan Pertanahan Otorita IKN Mia Amalia.(AR)

#KementerianSemuaAgama

Leave a Reply